Yan Mandenas Sosialisasi Empat Pilar MPR RI di FKIP Uncen

Yan Mandenas bersama Rektor Uncen Apolo Safanpo membuka sosialisasi empat pilar Kegiatan ini bertempat di Aula FKIP Uncen Jayapura. (foto: faisal narwawan).

Oleh : Faisal Narwawan |

PAPUAinside.com, JAYAPURA – Anggota DPR RI Yan P Mandenas berkesempatan melaksanakan sosialisasi empat pilar MPR RI  bertempat di Aula FKIP Uncen Jayapura, Rabu (27/11/2019).

Kegiatan yang menjelaskan Pancasila sebagai dasar negara dan idiologi negara UUD 1945 sebagai konstitusi negara serta ketetapan MPR NKRI sebagai bentuk negara Bhineka tunggal ika sebagai semboyan negara tersebut diikuti ratusan mahasiswa Uncen.

Kepada wartawan, Yan Mandenas mengatakan kegiatan tersebut bertujuan untuk memberikan pemahaman tentang wawasan bernegara kepada mahasiswa.

“Kedua, kegiatan seperti ini akan terus dilakukan supaya mahasiswa paham tentang berbangsa dan bernegara sebagai generasi penerus bangsa. Pilar ini yang pertama Pancasila, UUD 1945, Bhineka Tunggal Ika dan NKRI,” jelasnya lagi.

Yan Mandenas mengharapkan mahasiswa Papua tak keluar dan terpengaruh dengan doktrtin diluar wawasan kebangsaan.

“Supaya apa, supaya kelak jadi pemimpin mereka paham dan mempunyai wawasan kebangsaan yang baik,” tutupnya.

Pihaknya juga ingin isu 1 Desember dapat diredam dan tidak menjadi hal-hal yang dapat merugikan bangsa dan negara. **