Image  

PB PON Tuntaskan Uraian Tugas Bidang Pertandingan

Wakil Sekum PB PON Papua Yusuf Yambe Yabdi, menyerahkan hasil uraian tugas kepada Ketua Bidang Pertandingan PON Jan Jap Ormuseray, didampingi Staf, usai Rapat Koordinasi di Kantor PB PON Papua, Hamadi, Jayapura, Kamis (17/10). (foto: Ignas Doy)
banner 468x60

Oleh: Ignas Doy |

Papuainside.com, Jayapura—Panitia Besar Pekan Olahraga Nasional (PB-PON) Papua, berhasil  menyelesaikan dan merampungkan  uraian tugas dari bidang pertandingan, ketika rapat koordinasi di Kantor Sekretariat PB PON Papua, Hamadi, Jayapura, Kamis (17/10).

banner 336x280

Rapat koordinasi dipimpin dan Wakil Sekum PB PON Papua Yusuf Yambe Yabdi dan Ketua Bidang Pertandingan PON XX Jan Jap Ormuseray, dihadiri pengurus lainnya.

Yambe Yabdi menjelaskan, uraian tugas dari bidang pertandingan sudah rampung. Selanjutnya bidang pertandingan menyiapkan rencana Rapat Koordinasi dengan Tecnical Delegate (TD).

Kemudian, hasil dari pertemuan dengan TD dilaporkan kepada  Ketua Harian PB PON. Setelah itu akan melakukan rencana gelar pertandingan, yang akan dirapatkan juga dengan KONI Papua, Bidang Pengawas dan Pengarah (Panwasrah).

Menurutnya, ada beberapa hal teknis yang harus dilengkapi dari bidang pertandingan, yakni menghadirkan konsultan teknik, untuk melakukan verifikasi ulang terkait luasan arena dan luasan venue.

“Untuk kemudian membuat lah -out tiga dimensi dari masing-masing arena didalam venue untuk kemudian menjadi bahan konsultasi ketua bidang pertandingan kepada TD,” katanya.

Karena itu, lanjutnya,  diharapkan segera diterbitkan keputusan bersama antara Ketua Bidang Pertandingan, TD, Panwasrah, KONI Pusat, KONI Papua dan PB PON, bahwa venue yang disiapkan layak digunakan, untuk pertandingan cabor yang sudah didistribusikan sesuai dengan rencana distribusi cabor berbasis venue.

Sementara itu, Jan Jap Ormuseray menuturkan, dari rapat koordinasi ini  selanjutnya diambil langkah-langkah strategis,  untuk mendukung PON XX juga segera dirampungkan, sehingga apa yang dirapatkan hari ini akan ditindaklanjuti oleh Sekretariat Bidang Pertandingan.

“Sesuai harapan pimpinan PB PON, dan dapat distribusikan ke bidang-bidang lain dalam mempersiapkan hal penting lainnya,  untuk mensukseskan penyelenggaraan PON XX di Papua,” terangnya. **

banner 336x280