Oleh: Makawaru da Cunha I
PAPUAinside.com, SOTA—Prajurit Satgas Pamtas RI-PNG Yonif 123/RW dan masyarakat menggelar tradisi bakar batu, menyambut pembangunan Tower Telkomsel di Kampung Yakyu, Distrik Sota, Kabupaten Merauke, Papua, Sabtu (19/2/2022).
Dansatgas Pamtas RI-PNG Yonif 123/Rw Letkol Inf Goklas P Silaban mengatakan bahwa tradisi bakar batu adalah tradisi turun temurun dari para leluhur.
“Dalam ritual bakar batu, terlihat betapa tingginya solidaritas dan kebersamaan masyarakat Papua. Memperlihatkan keramahtamahan masyarakat Papua dan kita turut melestarikan tradisi tersebut,” ucap Dansatgas.
Di tempat yang sama, Danpos Yakyu Letda Inf Darwin S. Manullang menjelaskan bahwa kedekatan dan kebersamaan Prajurit Pos Yakyu dan masyarakat Kampung Yakyu terjalin sangat baik.
Manullang mengatakan, hari ini pihaknya bersama warga melaksanakan tradisi bakar batu sebagai ungkapan rasa syukur atas akan berdirinya tower telkomsel. Hal ini akan menjadikan kampung Yakyu, yang selama ini tak ada sinyal telkomsel menjadi mudah dalam berinteraksi dengan masyarakat luar kampung Yakyu.
“Ini juga akan membuat perekonomian maupun kehidupan masyarakat Kampung Yakyu menjadi lebih maju dan sejahtera,” jelas Danpos Letda Inf Darwin.
Sementara itu, Ketua Adat Kampung Yakyu Texi Ngaro Maywa mengatakan bahwa masyarakatnya sangat menjunjung tinggi tradisi leluhur dan mengucapkan terima kasih kepada TNI Pos Yakyu atas terselenggaranya tradisi ini.
“Saya berharap kebersamaan serta persaudaraan terus semakin kuat,” ucap Texi Ngaro Maywa. **