Oleh Vina Rumbewas |
PAPUAinside.com, WAMENA – Bank Papua Cabang Wamena di tahun 2020 ini mendapat plafon penyaluran Kredit Usahan Rakyat (KUR) sebanyak Rp 2 miliar, jumlah ini masih sama dengan tahun 2019 lalu.
Hal ini disampaikan Kepala Cabang Bank Papua Wamena, Frits Alex Arwimbar, saat ditemui Senin (10/02/2020)
“Tahun 2019 lalu plafon penyaluran KUR kita diberikan Rp 2 milyar dan pada tahun 2020 kita diberikan plafon yang sama,” ungkapnya.
Plafon Rp 2 milyar tersebut menurut Frits jika penyalurannya lebih dari jumlah tersebut maka Bank Papua Cabang Wamena dapat mengajukan penambahan kuota KUR.
KUR senilai Rp 2 milyar ini juga sudah harus mulai disalurkan bank Papua di awal tahun ini.
“Kami baru selesai RBB dan kami sudah diberikan target sekian untuk penyaluran, jadi teman-teman sudah on the spot ke lapangan untuk harus kita salurkan,” katanya.
Selain itu, di tahun 2020 ini juga suku bunga KUR turun menjadi 6 persen di banding tahun 2019 yang sebesar 7 persen, sehingga dengan turunnya suku bunga ini menurutnya menjadi kabar baik bagi masyarakat khususnya pelaku usaha.
“Turunnya suku bunga KUR ini saya kira suatu berita baik untuk masyarakat karena suku bunga yang sebelumnya 7 persen turun menjadi 6 persen.” **