Oleh: Nethy DS | PAPUAInside.com, JAYAPURA— Kapolda Papua Irjen Pol Drs Paulus Waterpauw tidak henti-hentinya mengingatkan seluruh warga Papua agar saling mendukung dalam memutus rantai penyebaran covid-19.
Data terakhir yang dirilis Satgas Pengendalian Penanggulangan dan Penanganan Covid-19 Provinsi Papua pasien positif covid-19 sudah 13 orang, PDP 42, ODP 7040 dan sembuh 2 orang.
‘’Patuhi imbauan Presiden Republik Indonesia dalam mencegah penyebaran virus corona (Covid- 19) di Indonesia dengan menerapkan Sosial Distancing dan Physical Distancing,’’ ujar Kapolda di Jayapura, Kamis (02/04/2020).
Usahakan berjemur dibawah sinar matahari pada pukul 10.00 – 11.00 di pagi hari.
Konsumsi makanan yang bergizi terutama yang mengandung Vitamin C dan vitamin E, Hindari berdekatan atau bersentuhan secara langsung dengan orang lain. Pastikan sirkulasi Udara baik dan bersih terhindar dari ruangan lembab dan berolahraga secara mandiri untuk menjaga sirkulasi darah dan oksigen tubuh. ‘’Usahakan berjemur dibawah sinar matahari pada pukul 10.00 – 11.00 di pagi hari,’’ pesannya.
Ditegaskan, Polda Papua bersama TNI dan Pemerintah Daerah akan terus melakukan upaya-upaya untuk mencegah penyebaran virus Corona (Covid-19) di Papua. ‘’Untuk itu kepada masyarakat agar tetap dirumah biar kami yang bekerja di luar,’’ jelas mantan Kapolda Sumut ini.
Mantan Kapolda Papua Barat ini juga berharap wabah virus corona ini cepat berlalu, dan kita semua sehat untuk kembali menikmati hidup bersama keluarga dalam keadaan baik. ** (sumber: Humas Polda Papua)