TNI di Boven Digoel Hadiri Peresmian dan Pemberkatan Patung Bunda Hati Kudus

Peresmian sekaligus pemberkatan Patung Bunda Hati Kudus Stasi Tritunggal Maha Kudus, Kampung Niyimbang, Mindiptana, Boven Digoel, Selasa (2/11/2021). (Foto: Dok/Pendam XVII/Cenderawasih)

Oleh: Makawaru da Cunha  I

PAPUAinside.com, BOVEN DIGOEL—Babinsa Koramil 1711-02/MT Serda Yusup Wuarlela bersama 2 Babinsa menghadiri kegiatan peresmian sekaligus pemberkatan Patung Bunda Hati Kudus di Pekarangan Gereja Katolik, Stasi Santu Tritunggal Maha Kudus, Kampung Niyimbang, Distrik Mindiptana, Kabupaten Boven Digoel, Selasa (2/11/2021).

Kegiatan ibadah ucapan syukur Peresmian Patung Bunda Hati Kudus dipimpin Vikjen Keuskupan Agung Merauke Pastor Hendrikus Kariwop, dihadiri  Pastor Paroki Kristus Raja Mindiptana Christian Paskalis Lala, Msc, Sekretariat Keuskupan Merauke Pastor Mariyanus, Para Suster, Kepala Kampung Niyimbang Seno Birisak, Kepala Kampung Andokbit Tadius Yambedowan dan umat Paroki Kristus Raja Mindiptana.

Dalam khotbahnya, Pastor Hendrikus mengucapkan syukur kepada Tuhan, karena telah memberikan kelancaran, sehingga dapat melaksanakan ekaristi sekaligus pemberkatan Patung Bunda Hati Kudus di wilayah Stasi Santu  Tritunggal Maha Kudus.

“Semoga setelah acara pemberkatan tempat ibadah umat Katholik ini nantinya bisa digunakan sebagimana mestinya sebagai sarana mendekatkan diri kepada Tuhan Yang Maha Esa,” ujar Pastor Hendrikus.

Selanjutnya, Pastor memberkati Dewan Gereja Stasi Santu Tritunggal Maha Kudus Kampung Niyimbang, pekerja taman doa dan juga ibu-ibu pendoa.

Di tempat yang sama, Babinsa Koramil 1711-02/MT Serda Yusup Wuarlela mengungkapkan kehadirannya diacara peresmian dan pemberkatan Patung Hati Kudus untuk membantu kelancaran saat acara berlangsung.

“Selain untuk kelancaran, sekaligus kehadiran saya ini sebagai wujud toleransi umat beragama,” jelas Babinsa. **