PAPUAinside.com, JAYAPURA -Seorang remaja tewas akibat terjebak dalam rumah yang terbakar di Desa Ampera Distrik Karubaga Kabupaten Tolikara, Kamis (10/12/2020).
Dalam keterangan pers Humas Polda Papua menyebutkan, kebakaran terjadi pada Kamis dinihari pukul 01.35 WIT dan menewaskan Niel Kigoya (13).
Api disebutkan berasal dari lilin yang dibakar korban dan temannya ketika hendak tidur.
Kabid Humas Polda Papua Kombes Pol. Drs. Ahmad Muthofa Kamal SH mengatakan, korban tidak dapat menyelamatkan diri karena terjebak dalam kobaran api.
“Mereka menyalakan lilin di kamar guna menerangi tidur mereka. Namun setelah tertidur lilin tersebut terbakar habis kemudian api terkena selimut sehingga terbakar dan merembet ke dinding kamar,” ujar Kamal.
Merasa kepanasan saksi atas nama Renal Yanengga terbangun lalu sadar bahwa api dari lilin tersebut telah membesar dan membakar kamar hingga ke bagian ruang tamu.
Melihat kejadian tersebut saksi langsung membangunkan kedua temanya guna menyelamatkan diri.
“Namun korban Niel Kogoya tidak sempat meloloskan diri karena api sudah membesar dan membakar seluruh bagian rumah yang terbuat dari kayu,’’ terangnya.
Anggota kepolisian setempat yang mendapat laporan kemudian bersama warga memadamkan api dengan alat seadanya. Api berhasil dipadamkan sekitar pukul 02.30 WIT.
“Personil kemudian mengevakuasi korban ke RSUD Tolikara, meminta keterangan saksi, melakukan penyelidikan dan penyidikan. Kasus ini telah ditangani oleh Satuan Reskrim Polres Tolikara,” ucapnya.
Ia juga mengimbau kepada seluruh masyarakat, untuk lebih mengawasi aktifitas anaknya baik di dalam maupun diluar rumah agar kejadian serupa tidak terulang kembali. **














