Polres Jayawijaya Ingatkan Warga Hindari Jam Rawan

Kasat Reskrim Polres Jayawijaya AKP Sugarda Aditya B.T.STK.,MH, yang didampingi KBO Reskrim, Kanit Pidum dan Kanit Pidsus, saat memberikan keterangan dalam jumpa pers yang digelar di Mapolres Jayawijaya, Senin (29/09/2025) (Foto : RF)

Oleh: RF|

PAPUAINSIDE.ID, WAMENA – Kepolisan Resort Jayawijaya mengimbau warga untuk berhati-hati saat beraktifitas dimalam hari, ini disampaikan pasca maraknya aksi kejahatan yang terjadi di wilayah hukum Jayawijaya belakangan ini.

Imbauan ini disampaikan Kapolres Jayawijaya melalui Kasat Reskrim AKP Sugarda Aditya B.T.STK.,MH yang disampaikan dalam Jumpa Pers yang berlangsung di Mapolres Jayawijaya, Senin (29/09/2025).

“Saya mengimbau kepada masyarakat berkaitan dengan keamanan diri jam-jam rawan yaitu dari jam 5 sore hingga jam 10 malam, dilanjut jam-jam kecil. Apabila masyarakat Jayawijaya tidak ada aktifitas yang mendesak dimalam hari diharapkan jangan beraktifitas,” ungkapnya.

Tambahnya, apalagi penerangan jalan di Wamena terutama di titik-titik tertentu masih minim, ditambah fasilitas CCTV dijalan raya juga masih terbatas.

“Saya juga mengimbau kepada masyarakat yang memang menginginkan keamanan di lingkungan rumahnya mungkin bisa dipasangkan CCTV. Prioritas keamanan dan kenyamanan masyarakat bagi kami yang utama,” tegasnya.

Kepolisian juga menyampaikan terimakasih kepada seluruh pihak yang selama ini bekerjasama membantu polres Jayawijaya, dalam menjaga situasi keamanan dan ketertiban.

“Polres Jayawijaya sesuai petunjuk kapolres kami akan selalu berupaya maksimal dalam memberikan perlindungan, pengayoman dan pelayanan kepada masyarakat, karena kamtibmas merupakan tanggungjawab kita bersama,” ujarnya.

Kepolisian Polres Jayawijaya juga mengajak seluruh lapisan masyarakat untuk bersama-sama bahu-membahu dalam menjaga situasi kamtibmas agar selalu aman dan kondusif.

Dengan kamtibmas yang selalu kondusif maka kebijakan dan program-program pembangunan untuk masyarakat yang akan dilaksanakan pemerintah provinsi Papua Pegunungan dan pemda Jayawijaya dapat berjalan dengan baik.

“Pada dasarnya kami sat reskrim Jayawijaya tidak akan berhenti dan tidak akan puas untuk memberantas apapun jenis bentuk kejahatan yang meresahkan. Kami tetap akan bertindak,” ujarnya. **

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *