PAPUAINSIDE.ID, JAYAPURA— Empat pasang kandidat bupati dan wakil bupati akan mengikuti Pilkada Kabupaten Pegunungan Bintang 2024.
Keempat pasang kandidat tersebut mengikuti Rapat Pleno Terbuka Pengundian dan Penetapan Nomor Urut Paslon oleh KPU Kabupaten Pegunungan Bintang, Senin (23/09/2024) di salah satu hotel diKota Jayapura.
Adapun keempat pasang kandidat tersebut adalah nomor urut 1 Denius T. Uopmabin dan Rumin Lepitalen (DERU) diusung partai Demokrat, Gerindra dan PAN. Nomor urut 2Spei Yan Birdana dan Arnold Nam (SEBAN) diusung partai PDIP dan Perindo. Nomor urut 3 Costan Oktemka dan Kris Bakweng (COBA) diusung partai PKN, Golkar dan Hanura. Nomor urut 4 Thonce Nabyal dan Jeremias Tapyor (THOJER) diusung partai PKS, Nasdem dan PBB.
Ketua KPU Pegunungan Bintang Yulius Uopdana mengatakan pengundian nomor merupakan salah satu tahapan penting dalam pelaksanaan Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pemilukada) dan berharap seluruh proses selanjutnya berjalan aman dan damai.
Empat pasang kandidat diharapkan mengikuti proses tahapan Pilkada 2024 denga baik, demoktaris sehingga proses Pilkada berlangsung secara baik, bermartabat dan professional. ‘’Mari kita semua sama-sama menjaga agar seluruh tahapan Pilkada berlangsung aman,’’ pesan Yulis Uopdana. **














