Oleh: Ignas Doy |
PAPUAinside.com, JAYAPURA—Persipura Jayapura sebagai salah satu kontestan kompetisi Liga I PSSI musim 2020, memastikan diri menghadiri Kongres Tahunan PSSI di Nusa Dua, Badung, Bali, 25 Januari mendatang.
Demikian disampaikan Ketua Umum Persipura Jayapura DR. Benhur Tommi Mano, MM, didampingi Manajer Rudy Maswi, Sekretaris Umum Rocky Bebena dan Pelatih Kepala Jacksen F Tiago dan Staf, ketika menyampaikan keterangan pers di Be-One Cafe, Jayapura, Selasa (21/1/2020).
Sebelum Kongres, terlebih dahulu akan ada Rapat Umum Pemegang Saham (RUBS) PT Liga Indonesia Baru (LIB), Kamis (23/1/2020) di Hotel The Anvaya Beach Resort Bali.
Kongres Tahunan PSSI dan RUPS PT LIB ini akan dihadiri seluruh pemilik klub Liga Indonesia.
Menurut Mano, dari pihak Persipura akan dihadiri Direktur Utama PT Persipura Jayapura Herald Kalengkongan.
“Kongres Tahunan PSSI akan menghasilkan kalender resmi PSSI pada tahun 2020,” kata Mano.
Sebagaimana dikutip dari jpnn.com, jadwal kick off Liga 1 2020 baru akan diumumkan dalam Kongres Tahunan PSSI.
Namun, untuk tanggal, besar kemungkinan dimajukan menjadi 29 Pebruari.
Majunya rencana kick off Liga 1 2020 tersebut diungkapkan oleh Komisaris PT LIB Gusti Randa. Awalnya, Liga 1 PSSI musim 2020 direncanakan pada 1 Maret 2020.
Namun, Gusti Randa menjelaskan, setelah dilakukan rapat di LIB, kemungkinan kompetisi bisa dimulai pada 29 Februari 2020.
Meskipun demikian, Gusti menyebutkan kepastian itu harus dibarengi dengan keputusan resmi dari PSSI.
Sejauh ini, pengambilan keputusan resmi itu baru akan dilakukan saat Kongres PSSI nanti.
“Kick-off Liga 1 jadinya 29 Pebruari. Sepertinya tidak ada Piala Presiden karena sangat mepet. Cuma untuk lebih jelasnya kami masih menunggu keputusan di Kongres PSSI. Namun, bisa dipastikan kalau (kick off, red) Liga 1 nya sudah fixed itu,” terangnya.
Tak hanya itu, pria yang pernah menjabat sebagai Exco PSSI tersebut memprediksi Piala Presiden bakal sulit digelar. Pasalnya, jarak dimulainya Piala Presiden dengan kick off Liga 1 2020 bisa terlalu berdekatan.
“Untuk Piala Presiden kemungkinan begitu, di Kongres PSSI nanti akan diputuskan soal jadi tidaknya Piala Presiden itu,” terangnya.**