Image  

Cegah Covid 19, Pemeriksaan Penumpang di Bandara Mopah Merauke

Pemeriksaan penumpang pesawat di Bandara Mopah Merauke guna mencegah penyebaran virus conora. (foto: Humas Polda Papua)
banner 468x60

Oleh : Faisal Narwawan|PAPUAinside.com, JAYAPURA – Polsubsektor Bandara membantu proses pemeriksaan penumpang pesawat dalam rangka pencegahan virus corona di ruang Kedatangan Bandara Mopah Merauke,  Rabu (18/32020).

“Kegiatan pemeriksaan dilakukan oleh Karantina Kesehatan Pelabuhan (KKP), dengan memeriksa kesehatan bagi penumpang pesawat yang telah tiba di Bandara Mopah dari Jakarta,” ungkap Kapolsubsektor Bandara Mopah Merauke Ipda Buka Lumban Toruan dalam keterangan pers Polda Papua, Rabu (18/3/2020).

banner 336x280

Disampaikan, pihaknya hanya ikut membantu pemeriksaan bersama KPP dengan mengarahkan penumpang yang baru tiba.

“Dari hasil pemeriksaan tersebut untuk pemberitahuannya akan di sampaikan oleh pihak yang berwenang,” ucapnya.

Ia mengharapkan anggotanya yang terlibat  dalam pemeriksan sudah menerapkan pelayanan yang prima. Tentu  sesuai aturan yang ada.

“Dalam melaksanakan tugas, saya harap anggota berkerja dengan baik, utamakan 3S (Senyum, Sapa dan Salam),” jelasnya lagi.

Ia pun mengharapkan anggota yang bertugas  bertindak humanis. **

banner 336x280