Oleh: Vina Rumbewas I
PAPUAinside.id, WAMENA—Memeriahkan Safari Ramadhan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Jayawijaya, menggelar buka puasa bersama umat muslim dan para santri Pondok Pesantren Al-Istoqomah Walesi, Wamena, Selasa (17/4/2023).
Safari Ramadhan ini, bupati Jayawijaya Jhon Richard Banua, didampingi istri, sekda Jayawijaya serta para pimpinan OPD.
Dalam sambutannya, bupati mengatakan bahwa dalam kesempatan yang baik ini layaknya kita senantiasa beribadah dan berdoa kepada Allah SWT, khususnya bagi umat muslim dan muslimat yang ada di Walesi maupun di Jayawijaya pada umumnya, untuk kabupaten Jayawijaya yang lebih baik.
“Semoga momen ini dapat dijadikan sebagai ajang silahturahim dan berbaur kebersamaan antar umat beragama dan juga untuk menghormati kaum muslim dalam semangat menjalankan ibadah puasa dan semangat menjaga toleransi antar umat beragama di kabupaten Jayawijaya ini,” katanya.
Bupati Banua juga turut mengajak umat muslim di Walesi, agar di bulan suci ramadhan ini tetap menjaga sikap, perbuatan dan tutur kata, baik yang di ucapkan secara langsung maupun tidak langsung, karena hal itu dapat mengurangi amal ibadah selama bulan suci ramadhan
“Safari ramadhan bersama masyarakat muslim di Walesi dan bersama santri di pondok pesantren ini, karena mereka bagian dari masyarakat kita di Jayawijaya” ungkapnya.
Selain itu, Bupati Banua juga mengatakan bahwa sesuai jadwal safari ramadhan, maka besok 19 April 2023 pemkab juga akan melakukan buka puasa bersama umat muslim yang ada di Hitigima.
Pada kesempatan itu, Bupati Jhon Banua juga menyerahkan bantuan senilai Rp 250 juta kepada Panitia Pembangunan Sekretariat Islami Canter Masjid Al-Aqso Walesi.
“Kami atas nama keluarga, pemerintah dan masyarakat kabupaten Jayawijaya mengucapkan mohon maaf lahir dan batin serta selamat menyongsong idul fitri tahun 2023,” ucap bupati. **














