Ini Alasan Pelantikan Bupati dan Wakil Bupati Terpilih Ditunda

Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Provinsi Papua, Jery A. Yudianto. (Foto: Dok/Lelemuku.com)

Oleh: Makawaru da Cunha  I

PAPUAinside.com, JAYAPURA—Meski Pemerintah Provinsi Papua telah mengeluarkan jadwal resmi pelantikan pasangan Bupati dan Wakil Bupati Terpilih lima (5) Kabupaten, yang sedianya dilakukan  pada Jumat (28/02/2021) pukul 14.00 WIT di Aula Gedung Negara, Dok V Atas, Jayapura. Tapi mengalami penundaan.

Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Provinsi Papua, Jery A. Yudianto, ketika dikonfirmasi via ponsel pada Jumat (28/02/2021) mengatakan, alasan ditundanya pelantikan bupati dan wakil bupati terpilih lima kabupaten itu, karena pihaknya masih menyiapkan perangkat virtual.

“Pelantikan Pilkada sesuai arahan dilakukan dengan mentaati protokol kesehatan Covid-19, sehingga  kita lakukan secara virtual,” ujarnya.

Tapi, menurutnya, secara teknis penundaan pelantikan bupati dan wakil bupati terpilih  di lima kabupaten itu yang berwenang menjelaskan adalah pimpinan.

Lima pasangan bupati dan wakil bupati terpilih pada Pilkada Serentak 2020, yang ditunda masing-masing pasangan bupati dan wakil bupati Keerom Piter Gusbager-Wafhir Kosasi, pasangan bupati dan wakil bupati Merauke Romanus Mbaraka-H.Riduwan, pasangan bupati dan wakil bupati Asmat Elisa Kambu-Thomas Eppe Safanpo, pasangan bupati dan wakil bupati Pegunungan Bintang Spey Yan Birdana- Piter Kalakmabin, dan pasangan bupati dan wakil bupati Waropen Yermias Bisai – Lamek Maniagasi. **