Oleh: Faisal Narwawan|
PAPUAInside.com, JAYAPURA— Setelah menembak karyawan PT. Martha Tunggal Teknik (MTT) atas nama Glen Sumampo, Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) juga diduga membakar mess karyawan PT.MTT di kampung Wako, Ilaga, Kabupaten Puncak.
Pembakaran itu terjadi Sabtu (19/02/2022) sekitar pukul 16.45 WIT.
Saat itu, terlihat asap tebal dari arah kali Ilame Kampung Wako yang merupakan mess karyawan. Salah salah satu unit rumah sudah terbakar habis.
Kabid Humas Polda Papua Kombes Pol Drs. Ahmad Musthofa Kamal, SH dalam keterangan tertulis kepada wartawan mengatakan, salah satu karyawan selanjutnya melaporkan hal ini kepada Polres Puncak melalui telepon genggam.
“Salah satu karyawan PT.MTT menelpon dan melaporkan kepada personel Polres Puncak untuk meminta tolong mengevakuasi karena mereka mengintip lewat jendela ada KKB sedang berlari-lari di jembatan Kali Ilame sambil memegang senjata sekitar 3 pucuk dan berteriak-berteriak dengan menggunakan bahasa daerah,” kata Kamal, Sabtu (19/2/2022).
Sebelum pembakaran, KKB menembak Glen Sumampow karyawan PT. MTT.
Diketahui sebelumnya pada Sabtu pagi Pukul 07.35 WIT Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) menembaki Anggota Paskhas yang berada di Bandara Aminggar Ilaga, Kabupaten Puncak.
“Kami menyayangkan hal seperti bisa terjadi, karena kami TNI-Polri selalu berupaya melaksakan kegiatan dengan penuh kedamaian. Akan tetapi Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) masih saja melakukan aksi kekerasan terhadap TNI-Polri dan Masyarakat,” jelasnya. **














