PAPUAInside.com, NAPUA – Satgas Yonif RK 114/SM yang bertugas di Napua, Jayawijaya Papua memotivasi murid-murid SD YPGI agar belajar dengan keras dan tekun untuk meraih apa yang dicita-citakan.
Motivasi tersebut terus disampaikan setiap kali prajurit TNI di Pos Napua tersebut ikut membantu guru-guru SD YPGI Napua mengajar anak-anak di kelas dan juga kegiatan di luar kelas seperti yang dilakukan Sertu Rezeka Febrian selaku Dansintel Satgas, Kamis (17/02/2022).
Mengajar anak-anak di SD YPGI Napua ini sudah rutin dilakukan Satgas Yonif 114/SM atas ijin sekolah setelah sebelumnya melakukan komunikasi dan koordinasi.
Kapten Inf Takdir Anur selaku Danpos Napua Satgas Yonif RK 114/ Satria Musara menjelaskan bahwa kegiatan mengajar dan memberikan pembekalan di SD YPGI distrik Napua merupakan kegiatan rutin yang di laksanakan oleh personil pos Napua. ‘’Kegiatan mengajar dapat dilaksanakan secara rutin berkat komunikasi dan koordinasi yang baik antara pos Napua dengan pihak sekolah,’’ jelasnya, Kamis (17/2/2022).
Dikatakan, kegiatan mengajar merupakan salah satu bentuk kemanunggalan TNI dengan rakyat khususnya dalam pendidikan dengan menjadi tenaga pendidik. ‘’Kegiatan mengajar terjadwal. Kami dapat memberikan pembekalan tentang wawasan dan pengetahuan yang dirasa masih kurang diperoleh anak-anak di sekolah,” ungkap Danpos Napua.
Pelajaran yang biasa diberikan di luar kelas kata Sertu Rezeka Febrian seperti wawasan kebangsaaan, wawasan nusantara, cinta tanah air, kedisiplinan serta kepemimpinan, ini bertujuan agar generasi muda Papua lebih mengenal, mencintai dan merasa memiliki NKRI sebagai motivasi bagi anak-anak untuk mengejar cita-citanya.
“Dengan adanya kegiatan ini kami lebih dekat dengan anak-anak, saat berhasil menyelesaikan persoalan kami selingi dengan memberikan permen dan makanan ringan agar anak-anak bersemangat serta untuk lebih menciptakan suasana keakraban, menghilangkan kesan asing dan rasa takut bagi anak-anak,’’ ungkap Sertu Rezeka Febrian.
Pendeta Steven Yelepele selaku Wakil Kepala Sekolah SD YPGI Napua berserta murid-murid mengucapkan terimakasih kepada Pos Napua atas kontribusi ikut memberikan wawasan dan motivasi bagi siswa dalam kegiatan mengajar.
“Kami sangat berterima kasih kepada bapak-bapak TNI Pos Napua yang sering datang mengajar di sekolah ini, kami para guru sangat terbantu atas kontribusi bapak-bapak Pos dalam memberikan motivasi dan wawasan kepada anak-anak siswa, siswa kami sangat bersemangat dan antusias belajar karena bapak mengajar sangat baik kepada anak-anak siswa kami, dan ini merupakan suasana baru bagi anak-anak siswa”, Ungkapnya.
“Anak-anak siswa juga banyak yang termotivasi untuk menjadi seperti bapak-bapak TNI, hormat… Naurah… wah wah wah”, lanjutnya dengan salam khas Papua. ** (Satgas Yonif RK 114/SM)














