Oleh: Makawaru da Cunha I
PAPUAinside.com, JAYAPURA—Wakil Walikota Jayapura, Dr. Ir. H. Rustan Saru, MM minta warga mendukung Pelaksana Tugas atau Caretaker Walikota Jayapura, yang bakal ditunjuk Gubernur Papua.
“Siapapun yang ditunjuk menjadi caretaker Walikota Jayapura nanti, mari kita dukung penuh untuk sama-sama memberikan yang terbaik bagi pembangunandi kota Jayapura,” ujar Rustan Saru, ketika dikonfimasi disela-sela Open House dalam rangka Hari Raya Idul Fitri 1 Syawal 1443 H di Rumah Jabatan Wakil Walikota Jayapura di Jalan Silva Griya, Kotaraja, Senin (2/5/2022).
Diketahui Walikota Jayapura dan Wakil Walikota Jayapura, Dr. Benhur Tomi Mano, MM dan Dr. Ir. H. Rustan Saru, MM atau BTM-HARUS bakal mengakhiri pemerintahan pada 20 Mei 2022 mendatang.
Untuk itu, Gubernur Papua bakal menunjuk Caretaker, untuk mengisi kekosongan jabatan hingga pelantikan Walikota Jayapura dan Wakil Walikota Jayapura periode 2024-2029.
Rustan mengatakan, pihaknya berharap Caretaker Walikota Jayapura yang ditunjuk dapat melanjutkan program kerja pemerintahan sebelumnya dan memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.
Selain itu, tuturnya, caretaker Walikota Jayapura agar tetap menata kota Jayapura dengan sistem yang sudah ada kemudian tetap membina, berkoordinasi dengan seluruh stake holder, seperti Forkopimda, OPD, BUMN, BUMD, Paguyuban, tokoh agama, agar sistem yang sudah ada ini tetap berjalan dengan baik tanpa ada persoalan–persoalan yang bisa mengusik kedamaian dan ketentraman warga di kota Jayapura. **