Puluhan Personel Gabungan Amankan Cabor Terjung Payung

Pertandingan Terjun Payung berlangsung aman, puluhan personel gabungan diturunkan. (Foto : Humas Polda Papua)
banner 468x60

PAPUAInside.com, JAYAPURA – Puluhan aparat gabungan gabungan TNI-Polri mengamankan jalannya pertandingan hari kesembilan terjun payung PON XX, bertempat di lapangan halaman kantor sentral pemerintahan Kabupaten Mimika, Rabu (13/10/2021).

Para penerjun putra Papua yaitu Bony Berdian, Sukisno, Rishan Efendi, Cecep Kurniawan berhasil meraih medali emas  pada nomor ketepatan mendarat.

banner 336x280

Personel yang bertugas, Ipda Freits F Hattu  menyampaikan,  gabungan aparat keamanan dalam melaksanakan pengamanan di Venue Terjun Payung sebanyak 60 personel yang terdiri dari TNI-Polri, Satpol PP dan Basarnas.

“Kami menempatkan personel dibeberapa titik sehingga dapat menciptakan situasi yang aman dan juga kondusif selama pertandingan berlangsung seta mengantisipasi hal-hal yang tidak diiginkan,” katanya.

Ia juga mengatakan, situasi di venue tersebut terpantau aman dan lancar.

Para penonton yang datang juga sangat antusias namun tetap mengikuti SOP pertandingan dengan menerapkan protokol kesehatan. “Wajib masker dan jaga jarak kami imbau terus,” ungkapnya. **

banner 336x280