PAPUAINSIDE.ID, OKSIBIL— Polres Pegunungan Bintang mengawal kedatangan logistik Pemilu 2024 di Bandara Oksibil Pengunungan Bintang dan selanjutnya di droping ke Kantor KPU Pegubin di Oksibil, Sabtu (10/02/2024).
Pengawalan dipimpin Kabag Ops Polres Pegunungan Bintang AKP Menase Sayori, S.E., berlangsung aman dan lancar sampai ke gudang Kantor KPU di Oksibil.
Kapolres Pegunungan Bintang AKBP Mohamad Dafi Bastomi, S.H., S.I.K., M.I.K., menegaskan dalam rangka keamanan pergeseran Logistik Pemilu 2024 di Kabupaten Pegunungan Bintang Polres Pegunungan Bintang mengawal serta akan terus berkoordinasi dengan KPU dan masing-masing kepala distrik untuk memastikan kelancaran pergeseran Logistik Pemilu 2024.
“Kami akan kerahkan personil untuk mengawal kedatangan Logistik dari Gudang Sentani ke Oksibil serta wilayah Distrik lainnya Polsek dan Polsubsektor akan melakukan pengamanan serta pengawalan untuk memastikan kelancaran dan keamanan demi suksesnya Pemilu 2024 di Kabupaten Pegunungan Bintang” ungkapnya.
Sementara itu, droping logistik ke Distrik Okbibab berlangsung aman dan logistik Pemilu 2024 sudah diterima petugas di sana. ‘’Logistik Pemilu 2024 untuk Distrik Okbibab telah tiba disana dengan aman dan lancar serta telah diamankan oleh petugas panitia penyelenggara Pemilu di Distrik Okbibab Kabupaten Pegunungan Bintang,’’ ujar Kapolsek okbibab. **














