Oleh: Vina Rumbewas I
PAPUAinside.id, WAMENA–Penjabat Gubernur Provinsi Papua Pegunungan, Nikolaus Kondomo, mengungkapkan saat ini kondisi keamanan di Wamena, ibu kota Kabupaten Jayawijaya berangsur pulih.
Hal ini disampaikan usai melakukan pertemuan dengan Kapolda Papua di Hotel Grand Baliem, Wamena, Senin (27/2/2022).
“Kita turut berdukacita kepada keluarga korban dan situasi ini sudah aman,” katanya.
Pemerintah Provinsi (Pemprov) Papua Pegunungan juga akan mengambil langkah-langkah untuk membantu warga yang saat ini berada di pengungisian, seperti di Kodim 1702/Jayawijaya dan rumah – rumah kerabat.
“Kami akan datang ke pengungsi yang ada disana memberikan sumbangsih, begitu juga kami akan datang ke RS melihat korban yang dirawat, serta bertemu dengan keluarga korban untuk memberikan sumbangsih,” tuturnya.
Penjabat Gubernur meminta kesabaran dan pemahaman masyarakat akan proses yang sedang berjalan.
“Kalau ada masalah mari selesaikan dengan baik, kita percayakan kepada penegak hukum yang ada untuk proses selanjutnya,” ungkapnya.
Penjabat Gubernur juga minta warga untuk tetap sabar dan tenang, karena sudah ditangani pihak keamanan.
Hal ini sebagai upaya-upaya penyelesaian, pasca kericuhan Sinakma, yang menelan korban jiwa, Kamis (23/2/2023) lalu, Pemprov Papua Pegunungan akan melakukan pertemuan bersama para bupati.
Oleh karena itu, pihaknya menghimbau masyarakat, agar tetap sabar, tabah, jangan terprovokasi dan menjaga daerah ini dengan baik.
“Kalau kacau terus, ribut terus kapan kita mau bangun. Sudah ada provinsi disini, marilah kita menjaga, membangun bersama supaya pemerintahan bisa berjalan dan masyarakat bisa merasa terlayani dari sisi ekonomi, kesejahteraan, pendidikan bisa berjalan dengan baik, sehingga bisa bersaing dengan daerah lain,” tutupnya. **














