Oleh: Makawaru da Cunha I
PAPUAinside.com, JAYAPURA—Pemerintah Provinsi (Pemprov) Papua bakal menurunkan tim mediasi, untuk mendamaikan konflik yang terjadi di Kabupaten Paniai.
Demikian disampaikan Kepala Dinas Sosial, Kependudukan dan Catatan Sipil Provinsi Papua Dr. Ribka Haluk, SSos, ketika dikonfirmasi usai menghadiri Upacara Penutupan Pendidikan Pembentukan Bintara Polri Gelombang I Tahun 2022 di Lapangan Rastra Samara, SPN Polda Papua, Kota Jayapura, Kamis (7/7/2022).
Konflik pecah, pasca proses persiapan pemilihan kepala kampung di Kantor Bupati Paniai, Selasa (5/7/2022).
Akibatnya, seorang warga bernama Donatus Nawipa tewas tertembak.
Ribka menjelaskan, pihaknya akan turun tim mediasi ke Paniai, untuk melihat permasalahanya. Kemudian bersama pihak TNI/Polri dan Pemda Paniai mencoba mediasi.
“Saya pikir siapa pun yang melakukan masalah didorong ke rana hukum, karena itu hak masyarakat. Jadi tak usah kita persulit negara, untuk berhadapan dengan masyarakat,” tegas Ribka. **














