Pemerintah Pusat Bantu Tokoh Adat Mee Perbaikan Rumah dan Panel Surya

Kepala Suku Besar Mee Kabupaten Paniai, Melianus Yumai, menerima bantuan dari pemerintah pusat. (Foto: Istimewa)

Oleh: Faisal Narwawan  I

PAPUAINSIDE.ID, JAYAPURA—Pemerintah Pusat terus memperkuat sinergi dengan tokoh masyarakat di Tanah Papua. Kali ini, komitmen tersebut diwujudkan melalui penyaluran bantuan perbaikan rumah serta penyediaan sarana prasarana rumah tangga bagi Kepala Suku Besar Mee Kabupaten Paniai, Melianus Yumai.

Bantuan ini bukan sekadar pembangunan fisik, melainkan bentuk apresiasi negara terhadap peran strategis tokoh adat dalam menjaga stabilitas sosial dan kelestarian budaya di wilayah pegunungan Papua.

Fasilitas Lengkap untuk Kesejahteraan

Program bantuan yang diberikan kepada Melianus Yumai mencakup renovasi interior berupa pemasangan keramik, hingga penyediaan alat pendukung hidup sehat dan modern, di antaranya adalah Energi Terbarukan: Pemasangan instalasi panel surya, sarana Air Bersih dan peralatan dapur.

Melianus mengungkapkan rasa syukur yang mendalam atas perhatian ini. Baginya, bantuan ini tidak hanya dirasakan oleh keluarganya sendiri, tetapi juga membawa dampak positif bagi warga sekitar.

“Saya sangat bahagia. Panel surya yang dipasang ini tidak hanya untuk rumah saya, tapi listriknya juga saya bagikan ke rumah-rumah warga di sekitar. Ini sangat membantu masyarakat yang selama ini sulit mendapatkan akses listrik,” ujar Melianus.

Kehadiran listrik dan air bersih ini dinilai mampu meningkatkan produktivitas warga serta mempererat semangat gotong royong di lingkungan masyarakat adat Mee.

Melianus menilai langkah Pemerintah Pusat sebagai bukti nyata bahwa negara hadir hingga ke pelosok Papua. Bantuan yang bersifat tepat guna ini dianggap sebagai penghormatan tinggi terhadap eksistensi tokoh adat.

“Ini adalah bukti bahwa pembangunan dilakukan dengan adil. Kami merasa dihargai, dan ini memacu semangat kami untuk terus mendukung percepatan pembangunan di Kabupaten Paniai,” pungkasnya.

Dengan adanya bantuan ini, diharapkan kesejahteraan para tokoh adat dapat terus meningkat, sehingga mereka dapat terus menjalankan perannya sebagai pengayom masyarakat dan mitra pemerintah dalam membangun Papua. **

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *