Mayat Pria Ditemukan Tergeletak di Jalan Natuna Merauke

Jenazah yang tergeletak di Jalan Natuna Merauke saat dievakuasi ke RSUD Merauke. (foto: Humas Polda Papua)

Oleh: Faisal Narwawan|

PAPUAinside.com, JAYAPURA – Mayat seorang Laki-laki ditemukan tergeletak di tepi jalan Gang Sumba Jln Natuna Merauke, Senin (31/08/2020).

Korban diketahui bernama Agustinus Yulianus Yadohmang (22).

Kabid Humas Kombes Pol Drs. Ahmad Musthofa Kamal, SH mengatakan, korban diduga dianiaya menggunakan benda tajam/parang.

Kuat dugaan penganiaanya dilakukan oleh rekannya pada saat mengkonsumsi miras.

Korban awalnya ditemukan oleh salah satu warga yang melintas di Gang Sumba.

Saksi yang ada mengenali korban Kemudian memberitahukan kejadian tersebut kepada keluarga korban.

Karena merasa curiga dengan ditemukannya luka pada kepala korban, keluarga korban menghubungi SPKT Polres Merauke dan melaporkan peristiwa tersebut.

Setelah melalukan oleh TKP serta memintai keterangan saksi dan keluarga korban, petugas yang datang mengamankan  beberapa barang bukti berupa 3 botol bekas air mineral bekas minuman keras jenis sopi, 1 pasang sendal dan 1 kemasan minuman bekas yang dijadikan sebagai cangkir untuk mengkonsumsi miras.

Kata Kamal, dari hasil  autopsi luar terhadap jenazah ditemukan luka robek panjang 10 cm, lebar 5 cm pada kening sebelah kanan yang mengenai tulang tengkorak dan mata sebelah kanan lebam.

‘’Direncanakan setelah selesai dari ruang jenazah RSUD Merauke jenazah Korban akan dibawa ke rumah keluarga di Jl. Natuna guna disemayamkan sambil menunggu proses pemakaman,” jelasnya. **