Oleh : Faisal Narwawan|
PAPUAinside.com, JAYAPURA – Hari ke dua pencarian, Tim SAR gabungan berhasil menemukan warga yang terseret ombak di Pantai Holtekamp.
Korban atas nama Yered Yando yang tenggelam di pantai Holtekamp, sabtu (8/2) lalu. Ia ditemukan dalam keadaan meninggal dunia.
“Korban di temukan dua kilometer kearah barat dari tempat lokasi kejadian,” ungkap Zainul Thahar, ST.MA. selaku Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan (Kakansar) Jayapura, Minggu (9/2/2020).
Kata Zainul korban ditemukan pada pukul 16.30 WIT. “Saat ini korban telah di evakuasi ke Rumah Sakit Bhayangkara Kota Jayapura,” ujarnya.
Sebelumnya, Yered Yando (23) yang berdomisili di Perumnas Waena Kota Jayapura dilaporkan terseret ombak dan tenggelam.
Awalnya Korban bersama teman-temannya asyik mandi. Namun karena ombak tinggi korban terseret arus dan tenggelam.
Setelah berkoordinasi dengan pihak keluarga, Tim SAR gabungan langsung melakukan pencarian dan penyisiran di tempat kejadian.
Korban baru ditemukan Minggu sore ini. **