Oleh: Makawaru da Cunha I
PAPUAinside.id, SENTANI—Penjabat (Pj) Bupati Jayapura, Triwarno Purnomo, menghadiri ibadah syukur HUT ke-61 Yayasan Pendidikan Kristen (YPK) di Tanah Papua di Kantor Klasis GKI Sentani di Kompleks Puspenda Hawai, Rabu (8/3/2023).
Turut hadir para Hamba Tuhan, Pengurus YPK Kabupaten Jayapura, Pengurus Sekolah Wilayah (PSW) Kabupaten Jayapura, Para Guru, Pimpinan OPD Kabupaten Jayapura, PAUD, SD, SMP, SMA dan Perguruan Tinggi.
Dalam kesempatan tersebut, Triwarno berdialog dengan anak-anak sekolah. “Apakah anak-anak ingin jadi orang sukses dan berhasil,” tanya Triwarno. ”Ya, kami ingin jadi orang sukses dan berhasil,” jawab anak-anak.
“Sukses itu menjadi anak Tuhan, berguna buat bangsa dan negara dan menjadi generasi penerus yang baik,” ujar Triwarno.
Triwarno mengatakan, jika anak-anak semua ingin sukses dan berhasil, maka kuncinya cuma satu yaitu takut akan Tuhan.
“Dalam al kitab disampaikan takut akan Tuhan itu permulaan hikmat dan pengetahuan. Nanti anak-anak cari al kitab. Jadi baca al kitab itu bukan orang tua saja, tapi anak anak juga harus mulai baca al kitab,” imbuh Triwarno. **














