Oleh: Vina Rumbewas |
PAPUAInside.com,WAMENA – Kepala LPP-RRI Jayapura Kordinator Wilayah Nusantara I, Joko Purnomo, melantik Engelbertus Silubun sebagai Kepala LPP-RRI Wamena yang baru, menggantikan pejabat lama Azhari Bahariawan Thalib.
Joko Purnomo mewakili Direktur Utama LPP-RRI Muhammad Rohanuddin pada serah terima jabatan dan pisah sambut kepala RRI Wamena, Senin (09/03/20) berpesan kepada pejabat baru untuk meningkatkan kualitas dan kuantitas siaran agar pendengar terlayani dengan informasi RRI Wamena.
“Untuk siaran berjaringan sudah ada gema tanah Papua, tetapi kita harus tingkatkan lagi dalam bidang informasi, seperti berita-berita itu kita maksimalkan,” katanya.
Tidak hanya kepala LPP-RRI Wamena yang baru, dirinya juga telah berpesan kepada semua kepala bidang di Jayapura termasuk kepala satuan kerja yang ada di wilayah nusantara I, agar berita pukul 06.00 WIT wajib diisi oleh semua RRI di Papua.
“Kita wajib mengexpose berita dan informasi 29 kabupaten/kota di Papua,” ungkapnya.
Sementara itu, Kepala LPP-RRI Wamena Kepala LPP-RRI Wamena yang baru Engelberthus Silubun mengatakan prioritas utama yang akan dievaluasi adalah peralatan pendukung media auditif tersebut.
“Sebagai pejabat baru tentu ada prioritas yang harus dilakukan bahwa sebagai media auditif maka peralatan teknik yang harus menjadi evaluasi saya lebih awal, baik peralatan transmisi maupun studio,” katanya.
Selain teknik, perkantoran juga menjadi catatannya, karena menurutnya organisasi yang sehat akan melahirkan program siaran sesuai kebutuhan pendengar di Jayawijaya.
“RRI identik dengan rumah rakyat Indonesia sehingga apa yang menjadi kebutuhan rakyat namun belum tersampaikan kepada pemerintah maka RRI bisa menjadi pemberi informasi kepada pemerintah,’’ jelasnya. **