Image  

Di Nduga, Tiga Warga Sipil Tewas Ditembak KKB

Tiga warga sipil tewas, setelah ditembak KKB pimpinan Egianus Kogoya di Distrik Kenyam, Komplek Yosoma, Kabupaten Nduga, Papua Pegunungan, Rabu (16/8/2023) malam. (Foto: Humas Polda Papua)

Oleh: Faisal Narwawan  I

PAPUAinside. id, JAYAPURA—Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) pimpinan Egianus Kogoya kembali berulah.

Kali ini, KKB menembak  tiga warga sipil di  Distrik Kenyam, Komplek Yosoma, Kabupaten Nduga, Papua Pegunungan, Rabu (16/8/2023) malam.

Tiga warga tersebut diketahui atas nama  Steven Didiway, Michael Rumaropen dan Acun. Dua diantara korban adalah warga asli Papua.

Dari data yang diperoleh, ketiga jenazah korban telah dievakuasi ke Kota Kenyam.

Selain menembak warga sipil,  KKB juga  membakar dua unit kendaraan roda empat.

KKB juga sempat melakukan kontak tembak dengan aparat gabungan yang tengah berpatroli di wilayah itu. Tak ada korban jiwa dalam baku tembak itu.

Kapolda Papua Irjen Pol Mathius D Fakhiri  membenarkan kontak tembak tersebut.

Ia  lantas menyayangkan aksi tersebut.

“Kami sayangkan, ada orang Papua juga yang kena dan pendatang satu,” ungkap Fakhiri kepada wartawanm usai Upacara HUT RI ke- 78 di Stadion Mandala, Jayapura, Papua, Kamis (17/8/2023) siang.

Fakhiri mengharapkan, di momen HUT RI kali ini tak ada lagi aksi-aksi serupa. Ia berpendapat, aksi tersebut melanggar perintah Tuhan.

“Saya berharap momentum 17 Agustus ini kita tinggalkan itu dan hargai hak hidup sesama manusia,” katanya.

Diketahui, ketiga korban sedang dalam perjalanan dari Batas Batu menuju Kota Kenyam, namun hingga malam hari tak kunjung tiba.

Aparat yang mendapat laporan tersebut kemudian merespon dan mendapatkan ketiganya dalam keadan meninggal dunia. **

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *