Oleh: RF I
PAPUAinside.id, WAMENA–Bupati Jayawijaya Atenius Murib, resmi membuka Jambore Cabang ke-V Gerakan Pramuka Cabang Jayawijaya.
Jambore Cabang ke-V Gerakan Pramuka Cabang Jayawijaya, dijadqwalkan berlangsung selama tiga hari di Kompleks Masjid Agung Baiturrahman, Wamena, Senin (21/7/2025).
Dalam sambutannya, Atenius Murib, mengapresiasi para pengurus cabang dan ranting serta seluruh pimpinan gugus depan, yang telah mengirimkan kontingennya untuk mensukseskan kegiatan Jambore ini.
Ia juga berharap agar kegiatan Jambore Cabang ini dapat menjadi ajang pertemuan seluruh penggalang yang ada di Jayawijaya, sehingga diantara anggota tingkat penggalang dapat berinteraksi dan berkomunikasi, dengan begitu terjalin persahabatan, persaudaraan, kebersamaan dan kerjasama antar penggalang dari gugus depan.
“Sebagai pemimpin daerah saya ingin mengajak kepada kakak-kakak pembina dan pelatih pramuka untuk terus melakukan pembinaan dan memperbanyak kegiatan lapangan seperti kegiatan perkemahan pada tingkatan gugus dan kwartir,” katanya.
Menurutnya, dengan begitu pramuka dapat maju dan berkembang. Namun kegiatan yang dilaksanakan juga harus mempertimbangkan keadaan dan managemen resiko yang ada di gerakan pramuka.
“Kegiatan-kegiatan pramuka harus dilakukan ditempat yang aman dan dipastikan tidak ada gangguan-gangguan,” ungkapnya.
Bupati juga mengajak OPD terkait yakni Dinas Olahraga dan Pemuda dan Dinas Pendidikan, untuk d memberi perhatian khusus dan membantu gerakan pramuka Jayawijaya agar tetap eksis dan bisa melaksanakan kegiatan secara terartur.

Bupati Jayawijaya, Atenius Murib, menyampaikan sambutan, kerika membuka Jambore Cabang ke-V Gerakan Pramuka Cabang Jayawijaya. (Foto: RF/PAPUAinside.id)
Dikesempatan yang sama, Ketua Panitia Jambore, Desi Batseran, mengungkapkan bahwa kegiatan kegiatan ini merupakan ajang pertemuan penggalang se Kabupaten Jayawijaya dalam rangka membina dan mengembangkan persaudaraan, keterampilan, kedisiplinan, dan semangat kebangsaan. Selain itu kegiatan ini juga merupakan program kerja Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Jayawijaya tahun 2020-2025.
“Jumlah peserta sebanyak 392 orang. Tujuan kegiatan ini untuk menumbuhkan dan mempererat persaudaraan antar sesama pramuka penggalang, mengembangkan kemampuan dan keterampilan kepramukaan, mendorong sikap mandiri, displin dan bertanggungjawab, serta menumbuhkan semangat cinta tanah air, sosial, dan lingkungan,” jelasnya. Rangkian kegiatan yang akan dilaksanakan dalam Jambore Cabang ke-V ini yakni permainan besar penggalang, kegiatan kepramukaan, outbond dan petualangan, lomba-lomba kepramukaan, bakti masyarakat, dan api unggun persaudaraan. **














