Berdiskusi dengan Bupati, Ini Keluh Kesah Mahasiswa Jayawijaya di Manokwari

Para mahasiswa Jayawijaya di kota studi Manokwari saat berdiskusi dengan Bupati Jayawijaya Jhon R. Banua, SE, MSi di Asrama Mahasiswa yang ada di Amban Manokwari. (Foto: Vina Rumbewas/Papuainside.com)

Oleh: Vina Rumbewas  I

PAPUAinside.com, MANOKWARI–Bupati Jayawijaya Jhon Richard Banua SE, MSi, melakukan kunjungan kebeberapa asrama mahasiswa Jayawijaya yang ada di beberapa kota studi di Indonesia.

Kunjungan bupati bersama rombongan diawali dengan mengunjungi mahasiswa Jayawijaya yang ada di kota studi Manokwari, Papua Barat, Minggu (22/5/2022).

Dalam diskusi bersama para mahasiswa terungkap berbagai keluhan mahasiswa dan mahasiswi, mulai dari ketersediaan air bersih, listrik, hingga keterbatasan kamar asrama, mengingat asrama mahasiswa/i yang didirikan di daerah Amban pada tahun 2009 ini ditempati oleh putra putri Jayawijaya.

Pada kesempatan itu, Pembina Asrama Mahasiswa Manokwari, Alosius Paulus Siep mengusulkan agar dibangun sebuah asrama putri bagi mahasiswi Jayawijaya di kota studi Manokwari.

“Selama ini asrama putra dan putri gabung sehingga kami minta penambahan asrama putri,” katanya.

Ia juga menyinggung terkait bantuan studi akhir yang sedikit terhambat dikarenakan dokumen identitas diri mahasiswa.

“Terkait dengan perehapan asrama yang bersumber dari dana Otsus kami akan kawal juga, dalam arti sebagai senior, alumni dan pembina bersama bagi adik-adik,” ujarnya

Pada momen yang sama, Ketua Asrama Mahasiswa Jayawijaya di Manokwari, Yulianus Sorabut menyampaikan bahwa masalah listrik juga sering menjadi kendala para penghuni asrama.

“Bupati sebagai orang tua kami  dan asrama kami dibangun sejak 2009 dan sejak saat itu pemerintah tidak pernah datang melihat kami. Namun hari ini bapak Jhon Banua datang ke tempat ini, kami Mahasiswa Koorwil Jayawijaya merasa bangga sekali,” ungkapnya.

Sebagai ketua asrama, ia berharap aspirasi yang disampaikan kepada pemerintah dapat terjawab, karena apa yang disampaikan merupakan hal-hal urgen.

Menanggapi berbagai masukan dari mahasiswa dan mahasiswi, Bupati Jayawijaya Jhon Richard Banua menyatakan untuk pembangunan asrama putri diusahakan akan dibangun di tahun 2022 ini.

“Kami akan prioritaskan pembangunan asrama putri Jayawijaya, dan juga akan merehap asrama putra karena bangunannya sudah cukup lama,” katanya.

Sementara untuk air bersih menurut bupati, pemda akan berupaya mendapatkan sumber air bersih, mengingat letak asrama berada diketinggian, sehingga cukup sulit mendapatkan sumber air (air sumur).

“Adik-adik asrama diminta kompak dan bisa menjaga semua aset pemda Jayawijaya yang ada di asrama di Manokwari, serta  dan menjaga nama baik Kabupaten Jayawijaya,” pungkasnya.

Pada kesempatan itu, bupati juga memberikan bantuan berupa bahan makanan dan sejumlah uang tunai kepada para mahasiswa. **