Bawaslu Rekomendasi Pemungutan Suara Susulan 9 Distrik di Yahukimo dan Yalimo

Anggota Bawaslu Papua, Ronald Manoack. (Foto: Makawaru da Cunha/Papuainside.com)

Oleh: Makawaru da Cunha  I

PAPUAinside. com, MERAUKE—Bawaslu merekomendasikan pemungutan suara susulan 9 distrik,  masing-masing  8 distrik di kabupaten Yahukimo dan 1 distrik di kabupaten Yalimo di provinsi Papua.

“Rekomendasi pemungutan suara ulang itu dikeluarkan Bawaslu Yalimo dan Bawaslu Yahukimo,” ujar Anggota Bawaslu Papua, Ronald Manoack, yang berada di Dekai, ibukota Yahukimo, Rabu (09/12/2020).

Ronald menjelaskan, untuk persoalan distribusi logistik di 8 distrik di Yahukimo, lantaran terkendala cuaca, sehingga baru akan didistribusikan pada Kamis (10/12/2020).

Sementara di Yalimo, pendistribusian logistik masih tertunda hingga Rabu siang, lantaran ditahan oleh salah satu paslon dan massa pendukungnya.

“Ini juga masih dalam proses mediasi, karena logistik tak bisa keluar dari gudang, lantaran paslon dan massa pendukungnya ngotot menggunakan sistem noken, sementara di Yalimo sebagian besar  menggunakan sistem nasional,” terangnya. **