Babinsa Koramil 1701-14/Kemtuk Gresi Dampingi Duta Porakju Sosialisasi Pencegahan Covid-19 di Kampung Jagrang

Babinsa Koramil 1701-14/Kemtuk Gresi, mendampingi Duta Porakju sosialisasi pencegahan penyebaran dan penularan dari Covid-19 di Kampung Jagrang, Distrik Kemtuk Gresi, Kabupaten Jayapura. (Foto: Dok/Pendam XVII/Cenderawasih)

Oleh: Makawaru da Cunha  I 

PAPUAinside.com, JAYAPURA—Babinsa Koramil 1701-14/Kemtuk Gresi, Sertu Slamet Robiantoro telah melaksanakan giat pendampingan Duta Porakju (Kelompok Penggerak Kemajuan) dalam rangka membantu masyarakat, untuk lebih peduli tentang pencegahan dan penyebaran Covid- 19 di Kampung Jagrang, Distrik Kemtuk Gresi, Kabupaten Jayapura, Senin (23/12/2020).

Sertu Slamet  mengatakan, adapun tujuan dilaksanakannya kegiatan tersebut adalah untuk memberikan edukasi kepada warga kampung Jagrang, melalui metode sosialisasi tentang pemahaman Covid- 19, sebagai upaya untuk mencegah penyebaran dan penularan dari Covid-19.

Kegiatan yang melibatkan Duta Porakju sebanyak 9 orang ini disambut baik warga kampung Jagrang dan distrik Kemtuk Gresi umumnya.

Seperti yang diketahui, angka penyebaran Covid- 19 ini masih ditemukan di pelbagai wilayah. Keadaaan itu makin diperparah dengan pola perilaku warga yang sudah mengabaikan prokes Covid- 19.

Hal inilah yang mendorong Babinsa dan Duta Porakju, untuk terus mensosialisasikan pemahaman tentang Covid- 19, agar warga kampung Jagrang memiliki daya tangkal untuk bisa mencegah tertularnya penyakit Covid-19.

Dengan terus memberi himbuan kepada warga masyarakat binaan untuk tetap mematuhi  prokes dengan membiasakan Memakai Masker bila keluar rumah atau berkerumun, cuci tangan, menjaga jarak dan menjaga pola hidup sehat, diharapakan masyarakat akan dapat tercegah dari Covid- 19. **