Persipura Vs PSS Sleman, Laga Penentu Posisi Kedua Grup B Wilayah Timur

Ketua Black Danger Community (BDC) Persipura 1963, Jansen Previdea Kareth. (Foto: Papuainside.id/Makawaru da Cunha)

Oleh: Makawaru da Cunha  I

PAPUAINSIDE.ID, JAYAPURA—Skuad Mutiara Hitam Persipura Jayapura kontra PSS Sleman dalam laga krusial pekan ke-17 Pegadaian Championship Liga 2 2025/2026, yang akan menentukan posisi kedua klasemen Grup B Wilayah Timur.

Persipura dijadwalkan menjamu PSS Sleman di Stadion Lukas Enembe, Kabupaten Jayapura, Sabtu, 24 Januari 2026, pukul 13.30 WIB atau 15.30 WIT.

Ketua Black Danger Community (BDC) Persipura 1963, Jansen Previdea Kareth di Jayapura, Senin 19 Januari 2026, menyebut laga ini sebagai pertandingan hidup dan mati bagi kedua tim.

Untuk itu, ia mengajak seluruh masyarakat Papua, khususnya pendukung Persipura, untuk hadir langsung memberikan dukungan.

Menurut Jansen, pertandingan tersebut menjadi hiburan terakhir bagi masyarakat Papua pada musim ini.

Karena itu, ia mengimbau warga di wilayah pesisir dan pulau, kampung, kebun, sekolah, rumah sakit, hingga perkantoran di Kota Jayapura, Kabupaten Jayapura, Keerom, dan Sarmi untuk merapat ke stadion dan menciptakan atmosfer positif.

“Stadion Lukas Enembe adalah rumah kita. Tim lawan dilarang menang. Kami sebagai pemain ke-12 akan terus berjuang dari luar lapangan untuk memberi energi positif kepada para pemain agar tetap semangat sampai akhir,” ujar Jansen.

Ia mengakui laga kontra PSS Sleman tak akan berjalan mudah. Namun, kemenangan di kandang dinilai bisa diraih, jika para pemain menjaga komitmen, konsistensi, kerja sama, dan menyingkirkan ego pribadi demi kepentingan tim.

Sebelumnya, laga pekan ke-13 kontra Persela Lamongan di Stadion Lukas Enembe pada 27 Desember 2025 dihadiri hampir 12.881 penonton. Jansen berharap manajemen mengantisipasi lonjakan penonton pada laga bertensi tinggi ini dengan menyiapkan ketersediaan tiket yang memadai.

“Persipura adalah kebanggaan masyarakat Papua. Dukungan penuh sangat dibutuhkan agar tim ini bisa kembali ke Liga 1,” katanya.

Persipura Gas Liga 1. Persipura Haleluya. Amin. **

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *