Oleh: Makawaru da Cunha I
PAPUAinside.id, MANOKWARI—Bupati Pegunungan Bintang (Pegubin), Spei Yan Bidana, ST, MSi, mengunjungi puluhan mahasiswa dan pelajar asal Pegubin yang sedang menempuh pendidikan di Kota Manokwari, Papua Barat.
Kunjungan tersebut berlangsung di Asrama Pegubin, Minggu (27/7/2025), sebagai bentuk perhatian dan dukungan pemerintah terhadap pengembangan Sumber Daya Manusia (SDM) daerah.
Dalam pertemuan yang berlangsung hangat dan penuh semangat itu, Bupati Spei menyampaikan bahwa sejak menjabat sebagai kepala daerah, ia berkomitmen memberikan dukungan kepada seluruh mahasiswa Pegubin di berbagai kota studi, termasuk Manokwari.
“Tahun ini, kita alokasikan Rp 5 miliar untuk mendukung mahasiswa IMPPETANG. Proses pencairannya sedang berlangsung,” ujar Spei Bidana saat berdialog dengan mahasiswa.
Spei menjelaskan, kunjungan kerjanya ke Manokwari juga bertujuan membangun kemitraan dengan Pemerintah Provinsi Papua Barat dan Universitas Papua (UNIPA), terutama dalam konteks pengembangan kebijakan berbasis konservasi dan keberlanjutan wilayah adat.
“Kami membawa tim akademik dari Bappeda, Dinas Lingkungan Hidup, PU, dan Pendidikan untuk belajar soal pemetaan budaya Ok Mek dan Min. Ke depan, regulasi dalam bentuk Perda akan dibuat agar tidak ada lagi konflik klaim marga dan hak ulayat,” terangnya.
Selain menyampaikan bantuan, Spei juga memotivasi para mahasiswa agar bersyukur dan tekun belajar.
“Dulu saya kuliah tinggal di kos yang tak layak, makan seadanya. Sekarang kalian punya asrama dan akses yang lebih baik. Manfaatkan semua fasilitas ini untuk studi, jangan buang waktu,” tegasnya.
Lebih jauh, Spei mengungkapkan bahwa dalam visi pembangunan Pegubin 2045, Universitas Okmin Papua (UOP) akan dikembangkan sebagai pusat kajian Melanesia. Ia mendorong mahasiswa yang berminat menjadi dosen untuk lanjut studi hingga S2.
“Yang kuliah di Agroteknologi misalnya, setelah S1 bisa lanjut S2 dan kami biayai. Jangan hanya fokus ke CPNS. Sekarang semua ditentukan nilai, bukan oleh Bupati,” ujarnya lugas.

Bupati Pegunungan Bintang, Spei Yan Bidana, ST, MSi, menyerahkan bantuan sembako kepada mahasiswa dan pelajar asal Pegunungan Bintang yang tengah menempuh pendidikan di Kota Manokwari, Papua Barat. Kegiatan ini berlangsung di Asrama Manokwari, Minggu (27/7/2025). (Foto: Istimewa)
Spei juga menegaskan bahwa akibat efisiensi anggaran nasional, Pemkab Pegubin akan memprioritaskan pembangunan infrastruktur jalan pada 2025–2026, khususnya ruas Oksibil–Waropko hingga Merauke.
“Aspirasi kalian soal pembangunan asrama baru di Manokwari dan Sorong belum bisa kami penuhi saat ini. Fokus kita sekarang adalah jalan penghubung antar kabupaten,” jelas Spei.
Sementara itu, Rektor Universitas Okmin Papua, Pastor Dr. Yohanes Kore, SAg, MA, OFM, menyatakan dukungannya terhadap kebijakan pendidikan Pemkab Pegubin. Ia menyebut pengiriman mahasiswa untuk lanjut studi merupakan bagian dari upaya menyiapkan dosen-dosen masa depan UOP.
“Kami targetkan UOP menjadi universitas internasional pada 2048, fokus pada riset dan kajian Antropologi Melanesia. Kami berharap mahasiswa Pegubin yang studi di luar daerah kelak bisa berkontribusi di sini,” ujarnya.
Dalam kunjungan tersebut, Bupati Spei dan rombongan juga menyerahkan bantuan dana dan sembako kepada para pelajar dan mahasiswa di asrama. (Laporan: Gusty Masan Raya)














