Oleh: Makawaru da Cunha I
PAPUAinside.id, JAYAPURA—Keluarga Besar Pertamina Regional Papua Maluku, mengajak anak-anak pekerja marjinal di Kota Jayapura, untuk bukber dan berbagi berkah di momen Bulan Suci Ramadhan 1445 H.
Kegiatan Bukber dan berbagi berkah berlangsung di Hotel Aston, Jayapura, Jumat (29/3/2024).
Area Manager Communication, Relatian & CSR Pertamina Regional Papua Maluku, Edi Mangun pada kesempatan itu menyerahkan santunan, berupa uang tunai, sembako dan makanan ringan.
Anak-anak pekerja marjinal nampak suka cita menyantap menu khas bukber yang disajikan.
Edi mengatakan momentum bukan suci ramadhan adalah suatu kesempatan, yang baik untuk berbagi berkah, silaturahmi dan saling memohon maaf.
“Apabila, kalau selama ini ada kelalaian, kalau ada kekurangan kami, mari kita bersilaturahmi menyelesaikan hal-hal kekurangan dari kami,” ujar Edi.
“Kita harus melihat bagian di sekitar Kota Jayapura salah satunya anak-anak pekerja marjinal. Kita mungkin tak bisa berbagi setiap saat, tapi di bulan suci ramadhan ini kita berbagi. Kami mengharapkan silaturahmi ini tak hanya berhenti disini, tapi akan terus berlanjut,” jelas Edi.

Area Manager Communication, Relatian & CSR Pertamina Regional Papua Maluku, Edi Mangun, didampingi Staf, berpose bersama anak-anak pekerja marjinal di Kota Jayapura. (Foto: Commrel & CSR)
Edi mengisahkan, ia memiliki kebiasaan saat malam saat melintasi di areal Pasar Ampera dan Ruko Pasifik Permai ia sering melihat anak-anak pekerja marjinal menjual buku, koran, souvenir dan lain-lain.
“Saya berhenti sejenak dan ajak ngobrol dan lain-lain, ternyata mereka masih mempunyai orang tua dan masih duduk di bangku sekolah,” tutur Edi.
Edi mengatakan, anak-anak pekerja marjinal sebenarnya masih banyak di areal Kota Jayapura, apabila dikumpulkan. Ada yang sekolah, ada yang putus sekolah dan ada yang yatim piatu. **














