Oleh: Makawaru da Cunha I
PAPUAinside.com, SENTANI—Pasar Pharaa di Distrik Sentani Kota, Kabupaten Jayapura, Papua terbakar, Jumat (6/1/2023) petang.
Musibah tersebut menyebabkan ratusan kios dan los hangus terbakar. Namun tak ada korban jiwa dalam musibah tersebut.
Kapolres Jayapura, AKBP Fredrickus WA Maclarimboen, SIK, MH mengatakan, pihaknya hingga belum bisa melakukan identifikasi maupun menyelidiki penyebab kebakaran tersebut, karena api masih menyala di beberapa tempat atau bekas barang-barang yang terbakar.
Penjabat Bupati Jayapura Triwarno Purnomo, SSTP, MSi, yang turun ke lokasi pasca kebakaran menyampaikan ikut prihatin atas musibah yang menimpa para pedagang.
“Musibah kebakaran ini tidak boleh terulang lagi dan semua harus menjaga dalam kondisi cuaca seperti ini,” katanya.
Triwarno menuturkan, pihaknya sudah mengatur tempat untuk mengevakuasi barang-barang dagangan yang berhasil diselamatkan para pedagang dari musibah ini di lokasi Kantor Bupati Jayapura, Gunung Merah.
Ia menyampaikan pihaknya masih menunggu laporan penyebab dari musibah kebakaran tersebut.
“Saya masih menunggu laporan kepastian penyebab kebakaran yang terjadi di Pasar Pharaa,” ujarnya. **














