PAPUAInside.com, MANOKWARI—Penjabat Gubernur Papua Barat Komjen Pol (Pur) Drs Paulus Waterpauw, M.Si mengajak seluruh masyarakat di Papua Barat untuk vaksinasi sebagai upaya meningkatkan imunitas tubuh karena covid-19 belum tuntas.
Ajakan tersebut disampaikan Gubernur Waterpauw usai menerima vaksinasi ke 3 di Kantor Gubernur Papua Barat, Arfai Manokwari, Senin (27/06/2022).
‘’Mama-mama, anak-anak, nene-nene, tete tete, mari kita vaksin untuk menjaga kekebalan tubuh kita menangkal virus yang masih ada.
‘’Bapa mama kaka ade tete nene dan kita semua, mari kita vaksin, karena kewajiban bagi kita menjaga ketahanan tubuh, dan yang paling diharapkan untuk menangkal virus itu adalah dari dalam ketahanan tubuh kita sendiri, jadi mari vaksin ramai-ramai,’’ ajak Gubernur Waterpauw.
Gubernur Waterpauw menerima vaksin fizer untuk dosis ke tiga. ‘’Saya divaksin fizer, tidak terasa waktu disuntikkan, bagus ya petugasnya, ayo mari vaksin tidak perlu takut,’’ ujarnya tersenyum.
Sebelumnya dalam pertemuan dengan ASN, gubernur juga mengingatkan semua ASN untuk melakukan vaksinasi covid-19 dosis pertama sampai ke tiga untuk menjaga imunitas tetap terjaga baik dan tetap sehat dalam melakukan aktivitas.
‘’Tubuh yang sehat membuat kita nyaman dan aman dalam menyelesaikan tugas-tugas pokok, mari kita semua tekun bekerja dan bekerja melayani masyarakat,’’ pesannya. **














