Oleh: Vina Rumbewas |
PAPUAInside.com,WAMENA – Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Jayawijaya dr Willy Mambieuw Sp.B mengungkapkan bahwa saat ini tiga tempat karantina yang menjadi tempat merawat pasien-pasien Covid-19 di Jayawijaya mulai kosong sejak sebulan terakhir.
“Tempat-tempat karantina pasien Covid-19 di Wamena terpantau sudah tidak ada pasien, seperti di Wamena Hotel, Siloam dan rumah sakit,” kata Kadinskes Jayawijaya, Selasa (02/11/21).
Menurutnya, beberapa pasien yang tersisa saat ini sementara menjalani karantina mandiri di rumah masing-masing, yang mana para pasien merupakan pasien desawa tanpa gejala sehingga diperbolehkan melakukan karantina mandiri.
“Syukur sampai sekarang tempat-tempat terpantau ini sudah tidak ada. Jumlah terakhir sekitar 4 pasien,” pungkasnya.
Berdasarkan data terbaru Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Jayawijaya per tanggal 1 November 2021 tercatatan pasien terkonfirmasi positif Covid-19 sebanyak 4 kasus, sembuh 1.869 kasus, dan meninggal 37 kasus. Sedangkan komulatif kasus Covid-19 di Jayawijaya sejak merebaknya wabah ini sebanyak 1.905 kasus.**














