Oleh: Vina Rumbewas I
PAPUAinside.com, WAMENA–Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Jayawijaya mendapat bantuan satu unit generator oksigen dari Kamar Dagang Indonesia (Kadin) Papua, bersama mitra yakni PT. Roda Mas, Sasa, dan Meratus.
Bantuan generator oksigen ini diserahkan langsung Pangkogab Wilhan III Mayjen TNI Jeffry A. Renwarin, didampingi Ketua Kadin Papua Ronald Anthonio Bonai kepada Bupati Jayawijaya Jhon Richard Banua SE, MSi di Halaman Gedung Otonom Jayawijaya, Wamena, Kamis (2/9/2021).
Dimana generator oksigen ini didatangkan menggunakan Hercules milik TNI AU langsung dari Surabaya dan tiba di Wamena, Kamis (2/9/2021).
“Ini salah satu kepedulian kami dalam upaya bagaimana meredam atau meminimalisir dampak Covid-19. Kita tahu wabah Covid-19 ini mengakibatkan kekurangan tabung oksigen,” ungkapnya.
Diharapkan dengan adanya generator oksigen ini dapat menjawab kebutuhan oksigen di RSUD Wamena, yang merupakan rumah sakit rujukan bagi kabupaten lain di wilayah di Lapago.
Pada kesempatan yang sama, Ronald Antonio Bonai, mengatakan bantuan generator oksigen ini diserahkan ke Pemkab Kabupaten Jayawijaya, karena RSUD Wamena merupakan rumah sakit rujukan di wilayah Lapago.
“Kadin Papua mendapat alokasi dari Kadin Indonesia hanya 1 unit generator oksigen, sehingga kami menyerahkan alat ini ke Pemkab Jayawijaya, untuk menjawab kelangkaan oksigen di wilayah pegunungan tengah Papua,” ungkapnya.
Sementara itu, Bupati Jayawijaya menyampaikan terimakasih kepada TNI yang telah memfasilitasi pengiriman generator oksigen ini.
“Kami juga berterimakasih kepada pihak Kadin Papua bersama mitra yakni PT. Roda Mas, Sasa, dan Meratus yang telah memberikan bantuan alat generator oksigen. Alat ini akan digunakan untuk keperluan medis mengingat pasien Covid-19 bergejala berat sangat membutuhkan asupan oksigen,” ungkapnya.
Ia juga mengatakan, di masa pandemi Covid-19 ini merupakan hal yang sangat penting bagi setiap rumah sakit memiliki mesin generator oksigen mandiri, untuk memenuhi kebutuhan rumah sakit.
RSUD Wamena sendiri telah memiliki satu unit generator oksigen yang digunakan selama 24 jam untuk memenuhi kebutuhan oksigen bagi pasien Covid-19, dengan gejala berat dan pasien penyakit lainnya. Jika generator oksigen yang satu mengalami kerusakan, maka dapat menggunakan generator oksigen yang lain.
“Bantuan generator oksigen ini sangatlah membantu RSUD Wamena, untuk menyupai kebutuhan oksigen bagi pasien-pasien di RSUD, terutama pasien Covid-19,” pungkasnya. **














