Bupati Jayawijaya: Pelantikan Pejabat Eselon II dalam Waktu Dekat

Bupati Jayawijaya Jhon Richard Banua, SE, MSi. (Foto: Vina Rumbewas/Papuainside.com)

Oleh: Vina Rumbewas  I

PAPUAinside.com, WAMENA—Bupati Jayawijaya Jhon Richard Banua SE, MSi memastikan dalam waktu dekat akan dilakukan pelantikan pejabat eselon II di lingkungan Pemda Jayawijaya.

Para pejabat eselon II, yang akan dilantik ini merupakan pejabat eselon yang lulus dalam seleksi jabatan yang dilakukan oleh tim seleksi akademisi dari Universitas Cenderawasih (Uncen) Jayapura bersama Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN) beberapa waktu lalu di Wamena.

“Jadi kami akan lakukan pelantikan kepala-kepala OPD sebelum tanggal 17 Agustus, karena hasil seleksi sudah dikeluarkan KSN,” kata Bupati Jayawijaya, Selasa (10/8/2021).

Pelantikan pejabat eselon II ini dilakukan berdasarkan peringkat hasil seleksi yang dikeluarkan oleh KASN.

Namun lanjut Banua, untuk pelantikan Sekda dan Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Kadisdukcapil) belum bisa dilakukan dalam waktu dekat, mengingat untuk mengisi dua jabatan tersebut harus berdasarkan rekomendasi Gubernur dan Mendagri.

“Kita usulkan tiga nama calon sekda Jayawijaya ke gubernur, dan setelah ada rekomendasi baru bisa dilakukan pelantikan. Sedangkan calon Kadisdukcapil sudah ada tiga nama juga namun harus diajukan lagi ke kemendagri karena itu aturan dari menpan,” ungkap Banua.

Tambah Banua, pejabat yang akan menduduki jabatan kadisdukcapil harus berdasarkan persetujuan mendagri, karena disdukcapil merupakan OPD yang berhubungan langsung dengan kemendagri.

“Jadi kemungkinan untuk dua jabatan ini (sekda dan kadisdukcapil) masih harus menunggu. Sementara jabatan kepala OPD lain sudah bisa kita lakukan pelatikan,” pungkasnya. **