Seorang Pemuda Dilaporkan Tersesat di Hutan Wania

Tim SAR Mimika mencari seorang pemuda yang dlaporkan keluarganya tersesat saat berburu di Hutan Wania, Timika, Mimika. (foto: Humas SAR Timika)

Oleh: Faisal Narwawan|

PAPUAinside.com, JAYAPURA­­— Kantor pencarian dan pertolongan Timika hingga kini masih melakukan pencarian terhadap Syarif (30), pemuda yang dilaporkan keluarganya tersesat di Hutan Wania Km 9, Timika.

Ia sebelumnya diketahui berangkat berburu di hutan tersebut namun dilaporkan belum kembali hingga kini.

Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Timika Monce Brury dalam keterangan tertulisnya menyatakan, pemuda tersebut dilaporkan hilang oleh kerabatnya atas nama Nabila. Dalam laporannya,  Syarif berangkat berburu sekitar pukul 10.00 WIT, Jumat (03/07/2020) kemarin.

Korban, sempat menelpon Nabila pada pukul 16.00 WIT. Ia menyampaikan bahwa dirinya tersesat di hutan dan tidak tahu arah jalan untuk kembali.

Merasa panik Nabila langsung menghubungi keluarga lainya dan juga langsung melaporkan kejadian tersebut di kantor pencarian dan pertolongan Timika.

Mengenai kejadian ini, Kantor Pencarian dan Pertolongan Timika pada pukul 17:20 WIT langsung memberangkatkan 1 tim rescue berjumlah 4 orang menuju lokasi yang dilaporkan untuk melakukan pencarian bersama keluarga korban.

“Hingga pukul 21:00 WIT tim rescue kembali ke kantor namun dengan hasil nihil,” ujar Monce Brury, Sabtu (04/70/2020).

Disampaikannya, Tim SAR pagi ini (Sabtu 04/07/2020) kembali melanjutkan pencarian di bantu masyarakat dan keluarga korban.

Hingga berita ini diturunkan tim sar gabungan masih melakukan pencarian di hutan Wania. **